Advertisemen
Resep Soto Kuning Khas Bogor ~ Dengan Predikat Kode hujan, bogor tidak hanya memiliki tempat-tempat wisata menarik untuk dikunjungi, tetapi kota yang dikenal dengan talasnya ini juga kaya akan kuliner unik yang mungkin tidak akan bisa ditemukan didaerah lainnya. Salah satu kreasi kuliner khas kota bogor yaitu soto kuning.
Soto kuning khas bogor tentunya memiliki pebedaan dengan soto mie bogor yang sama-sama dikenal dan disukai masyarakat, dimana soto kuning ini hanya merupakan kuah kental (sama seperti dalam membuat soto betawi dengan menambahkan santan kelapa) dengan tambahan irisan daging ayam/sapi tanpa ditambahkan mie. Dalam Soto kuning bogor bisa juga kita temukan berbagai jeroan sapi seperti babat, limpa, usus, dan lainnya.
Bagi anda yang tertarik untuk mencicipi soto kuning khas bogor ini, tapi tidak punya waktu luang untuk berkunjung kedaerah asalnya, silahkan untuk coba membuat soto kuning ini sendiri dirumah menggunakan resep soto kuning bogor dibawah ini.
Bahan dan cara pembuatan soto kuning khas bogor
Bahan :
- 200 gram jerohan sapi ( usus, babat, dan paru ), di rebus sebentar.
- Daging sapi 300 gr
- Air kaldu dari rebusan daging sapi, ± 1500 ml
- Air santan 2000 ml , diambil dari 1 butir kelapa
- Jahe, ±3cm , memarkan
- Daun bawang 2 batang, potong-potong
- Daun salam 5 lbr
- Serai 3 batang, diambil bagian putihnya, memarkan
- Daun jeruk 5 lbr, buang bagian tulang daunnya.
- Air asam jawa, 2 sdt
- Gula pasir ½ sdt
- Merica bubuk ½ sdt
- 1 blok kaldu sapi
- Garam 4 sdt
- Minyak goreng 3 sdm
Bumbu Soto Kuning Bogor ( dihaluskan ) :
- Bawang merah 14 butir
- Bawang putih 8 siung
- Kunyit, ± 4 cm, bakar
- Kemiri 5 butir ,sangrai
- Ketumbar 1 sdt
Bahan Pelengkap :
- Kecap manis, 5 sdm
- Jeruk nipis, 5bh
- Seledri 3 tangkai, iris halus
- Emping goreng
- Bawang merah goreng, 5 sdm
- Daun bawang 2 batang, iris
Bahan untuk sambal :
- Bawang merah 3 bh
- Cabai rawit merah 12 bh
- Gula pasir ¼ sdt
- Garam ½ sdt
Cara Membuat Soto Kuning Bogor :
- Rebus kembali usus, babat, dan paru beserta daun salam, asam jawa, garam 1sdt,gula sdt. Rebus sampai empuk, angkat, tiriskan.
- Rebus daging sengekal sampai empuk, ambil air rebusannya untuk kaldu ±1500 ml.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan, daun jeruk, dan serai sampai matang dan beraroma harum.
- Didihkan kembali air kaldu, tambahkan bumbu yang telah ditumis, kaldu sapi dan sisa bahan lainnya. lalu masukkan daging sapi dan jerohan yang telah dipotong-potong terlebih dahulu seukuran dadu. Tuangkan santan, aduk sampai tercampur rata. Masak sampai bumbu meresap, angkat.sajikan selagi hangat dengan bahan pelengkap.
Selamat mencoba resep soto kuning khas bogor diatas, semoga bisa menambah perbendaharaan aneka resep masakan nusantara dibuku catatan anda.
Advertisemen